METRO,TANJUNGBALAI | Polisi Satpolair Polres Tanjung Balai melakukan Patroli Perairan Diwilayah Hukum Polres Tanjung Balai. Kapal Patroli yang digunakan yaitu KP. II- 1023, Kamis (9/12/2021).
Sat Pol Airud Polres Tanjung Balai diawaki team Regu IV :Aiptu Holid dan Aipda. S. Butar-Butar SH melaksanakan patroli dengan tujuan untuk melakukan pengawasan dan pemeriksaan terhadap kapal yang diduga membawa TKI ilegal, barang ilegal atau barang yang dilarang keluar /masuk melalui perairan Tanjung Balai.
Melaksanakan tugas Polmas Perairan dengan Public speaking, berupa pemerijsaan mesin, melengkapi dan membawa berkas dokumen lapal, melengkapi dan membawa alat keselamatan berlayar seperti jaket pelampung, ring boy dan kotak P3K.
Selain untuk melakukan pengawasan dan pemeriksaan, dalam kegiatan patroli ini juga untuk memelihara situasi Kamtibmas dengan memberikan informasi jika ada mengetahui pelanggaran atau ini kejahatan seperti TKI ilegal dan barang-barang ilegal seperti Ballpress dan narkoba.
Dalam pelaksaan patroli, petugas sempat mencurigai sebuah kapal KM. Mandala GT-No.04 yang dinahkodai Marhalim dengan jumlah penumpang 4 orang yang datang dari Laut Tanjungbalai.
Najun, saat dilakukan pemeriksaan, petugas tidak menemui barang-barang ilegal atay yang dicurigai.
“Tidak ada kejadian yang menonjol, tidak ada penegakam hukum, kita hanya melakukan peringatan, imbauan dan arahan agar selalu waspada dalam berlayar,” jalas petugas.
Situasi kamtibmas di wilayah Polres Tanjungbalai masih aman dan kondusif. (Heri)