METRO,LABURA | Tim khusus anti bandit (Tekab) Unit Reskrim Polsek Kualuh Hilir yang dipimpin Kanit Reskrim Ipda David Sianipar mengamankan pengedar narkoba jenis sabu, Immanuel Sinaga (32) warga Dusun Sei Apung Desa Sei Apung Kecamatan Kualuh Hilir, Kabupaten Labuhanbatu Utara, Senin (6/9/2021).
Darinya petugas juga mengamankan barang bukti 1 paket sabu, 1 buah hp, 1 buah manggis dan duit Rp 2.330.000.
Kapolsek Kualuh hilir AKP Krisnat Indrstno SE MH membenarkan atas penangkapan tersangka.
Menurutnya, tersangka diamankan berawal dari adanya informasi masyarakat yang mengaku resah dengan ulah tersangka yang kerap mengedarkan narkoba di kampung mereka.
“Tersangka diamankan sedang duduk-duduk disebuah warung di Desa Sei Apung Kec.Kualuh Hilir Kab. Labura. Tersangka mengaku mendapat sabu itu dari seorang temannya seorang sopir truk,” ujarnya.
Selanjutnya tersangka bersama barang buktinya diamankan ke Polsek Kualuh Hilir untuk dilakukan proses penyelidikan. (heri)