METRO,KARO | Sumri Yanto (38) warga Jalan Lau Pinggan Desa Katepul Kecamatan Kabanjahe Kabupaten Karo, tewas setelah mengalami luka tusukan yang dilakukan, Gelora Purba (32), Jumat (19/7/2024) pagi.
Walaupun berusaha di larikan ke rumah sakit, sayangnya, nyawa korban tidak bisa diselamatkan.
Kasi Humas Polres Tanah Karo, Aiptu Budi Sastra Surbakti membenarkan atas kematian korban.
“Saat itu korban menyapa pelaku,“halo bro”, tiba-tiba pelaku langsung menikam korban pakai linggis,” katanya.
“Saat pemeriksaan, jawaban yang diberikan pelaku juga tidak begitu jelas atau ngawur. Sejauh ini kita (kepolisian) masih menunggu keterangan ahli, untuk memastikan apakah pelaku ini memang (orang dalam gangguan jiwa) ODGJ atau tidak,” terangnya.
Diketahui, korban merupakan pengusaha bakso tepat di pinggir Jalan Jamin Ginting Kabanjahe, dan pernah menjadi wartawan. (Hendrik)