METRO,PATUMBAK | Seorang sopir truk, Abdul Dani (31), tewas bersimbah darah. Ia ditemukan warga di depan sebuah rumah kosong di Jalan Pertanian, Gang Sawah, Desa Marindal I, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deliserdang, Kamis (22/7/2021).
Informasi yang didapat, sebelum kejadian, Dani bersama temannya mendatangi rumah, Bandot dan Erwin yang jaraknya tak jauh dari Dani ditemukan tergeletak.
Saat itu keduanya terlibat cekcok hingga perkelahian. Seketika itu, Dani terjatuh di depan rumah pelaku.
Warga yang mengetahui kejadian itu langsung membawa Dani ke klinik terdekat, namun nyawanya sudah tak tertolong lagi.
Warga yang mengetahui, langsung melaporkan kejadian tersebut kepada kepala Desa dan jenazah langsung dibawa ke Kantor Desa sekitar pukul 20:00 wib.
Plt Kapolsek Patumbak AKP Neneng Armayanti mengatakan, jenazah korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan untuk proses autopsi.
Dari lokasi kejadian, petugas mengamankan barang bukti berupa sarung pisau dan satu kendaraan Suzuki Thunder berwarna biru.
“Kita akan periksa istri tersangka dan teman korban yang mendatangi rumah pelaku saat bersama korban. Agar mengetahui motif sebenarnya,” ujar Neneng. (Rul)